Kamis, 12 Maret 2015

Mengenal Bahan-Bahan Sablon Manual



Pada artikel sebelumnya sudah dibahas tentang peralatan dasar pada sablon manual. Nah sekarang mimin mau memberikan info tentang bahan-bahan yang diperlukan dalam proses sablon manual. Check this out, guys!

1. Bahan Afdruk
Afdruk merupakan proses membuat film (klise) pada screen. Ada dua bahan yang umumnya digunakan sebagai bahan afdruk yaitu, emulsi dan cairan sensitizer alias cairan yang peka terhadap cahaya. Berbagai bahan afdruk yang ada di pasaran diantaranya chromaline, ulano, diasol, autosol, uno dan photosol. 

2. Bahan Penguat Lapisan Afdruk
Setelah melalui proses afdruk, film pada screen masih perlu dioleskan bahan penguat lapisan afdruk. Fungsinya agar film pada screen semakin kuat dan tidak mudah rusak saat proses penyablonan dilakukan berkali-kali.

3. Cat Sablon 
Ada dua jenis cat sablon, yaitu cat sablon yang berbasis minyak dan cat sablon berbasis air. Cat sablon berbasis minyak umumnya digunakan untuk media kertas atau plastik. Sedangkan cat sablon berbasis air digunakan pada kain. Kamu bisa cek jenis-jenis cat sablon berbasis air di sini guys!

4. Penguat Cat Sablon
Agar hasil sablonan tidak pecah, diperlukan bahan penguat yang dicampur pada cat sablon. Contoh produk yang sering digunakan adalah top coat. Selain sebagai penguat, bahan ini juga membuat hasil sablonan terlihat mengkilap.

5. Binder
Binder merupakan bahan yang digunakan untuk mengikat beberapa bahan yang dicampur. 

6. Perekat Papan
Perekat alias lem umumnya dioleskan pada papan sablon. Fungsinya sebagai perekat antara kain dan papan agar kain tidak bergeser pada saat proses penyablonan. Tenang aja guys, lem ini tidak akan mengotori kain karena tebuat dari bahan yang khusus. Contoh lem papan diantaranya hidronol dan sandronol.

7. Bahan Pembersih Film
Jangkrik T-shirt biasanya menggunakan kaporit dan soda api sebagai pembersih afdrukan film pada screen.  Cara membersihkannya menggunakan spons lalu digosok pada screen.

8. Cairan pembersih minyak
Kadangkala setelah screen dibersihkan dengan kaporit dan soda api, masih terdapat sisa cat atau minyak yang menempel pada screen. Untuk itu dibutuhkan cairan pembersih minyak yang serupa dengan tiner. Biasanya yang digunakan adalah cairan M3. Gunakan masker saat menggunakan cairan ini ya tweeps! karena baunya sangat menyengat dan tidak baik bagi kesehatan tubuh jika dihirup.

9. Sabun Krim
Sabun krim alias sabun colek digunakan setelah penggunaan cairan M3. Selain membersihkan screen, sabun colek juga menghilangkan sisa kaporit, soda api maupun M3. 




0 komentar:

Posting Komentar