Kamis, 15 Januari 2015

WPAP, Teknik Ilustrasi Yang Populer



Wedha Abdul Rasyid, namanya mulai dikenal sejak tahun 1990 melalui karyanya dalam ilustrasi yang dikenal dengan WPAP. Wedha's Pop Art Potrait, merupakan cara baru untuk menggambar ilustrasi wajah. Ilustrator majalah Hai dan novel Lupus ini secara tidak sengaja menemukan teknik ini karena penurunan daya penglihatanya. Ia sulit menggambar wajah dalam bentuk yang realistis dan detail sehingga ia mencoba menggambar dengan teknik kubisme. 

Ciri khas WPAP yaitu membentuk gambar dengan kotak-kotak dan warna yang variatif. Selain itu dalam teknik WPAP juga tidak boleh ada garis lengkung. Dengan ciri khasnya ini WPAP, mulai populer di kalangan desainer grafis. Teknik ilustrasi ini bahkan dikenal dengan aliran Wedhaism. Contohnya seperti gambar pada kaos yang dipesan costumer Jangkrik T-shirt, di atas guys.


Link terkait:
Tips Merawat dan Mencuci Kaos
Berseragam Itu Keren
Men Are From Mars, Women Are From Venus



0 komentar:

Posting Komentar